F0recast adalah alat jailbreak yang diciptakan oleh iH8sn0w yang juga menciptakan alat jailbreak untuk membuat kustom firmware yaitu Sn0wbreeze. Alat jailbreak ini berfungsi untuk memberikan informasi tentang iDevice anda salah satunya anda dapat mengecek apakah iPhone, iPad dan iPod Touch anda dapat di jailbreak dan beberapa informasi lainnya yang bisa didapatkan dengan alat jailbreak ini.
Setelah sekian lama vakum akhirnya alat jailbreak ini telah di kembangkan lagi yaitu f0recast 1.4 dengan beberapa fitur baru salah satunya adalah anda dapat melihat SHSH untuk iOS berapa saja yang masih dapat anda simpan ataupun yang sudah tersimpan di server-nya Cydia. Untuk lebih lengkapnya berikut adalah fitur-fitur terbaru dari F0recast 1.4:
- Dapat memberikan informasi untuk SHSH yang tersedia dan atau telah tersimpan di Cydia
- Memberikan tautan untuk iOS firmware IPSW untuk iDevice anda
- Tampilan UI (Users Interface) yang baru
- Dapat digunakan pada iDevice terbaru yaitu iPhone 5, iPod Touch 5 dan iPad Mini
- Dapat melakukan Update secara otomatis
Selain itu, versi terbaru ini dapat memberikan informasi yang lebih akurat, apakah iDevice anda dapat di jailbreak tethered atau untethered. Walaupun F0recast bukan merupakan alat jailbreak utama seperti Redsn0w, Absinthe atau Sn0wbreeze tetapi menurut saya aplikasi ini lebih mudah untuk dijalankan, tetapi pada versi ini F0recast menghapus pilihan untuk status unlock terkait dengan adanya kebijakan yang baru dari DMCA.
Silahkan Download f0recast versi terbaru disini untuk Windows dan Mac OSX.
Jika anda mempunyai pendapat lain atau apapun yang ingin ditanyakan silahkan sampaika melalui kolom komentar dibawah.
Jika anda mempunyai pendapat lain atau apapun yang ingin ditanyakan silahkan sampaika melalui kolom komentar dibawah.
0 Response to "F0recast 1.4 Alat Jailbreak dari iH8sn0w Sudah Dirilis dengan beberapa Fitur Baru"
Post a Comment