"AppHeads" Tweak Multitasking untuk iOS 7 dan 8

Tweak dari Cydia terbaru yaitu AppHeads yang dikembangkan oleh pengembang iOS "SharedRoutine". Tweak ini mengusung ide dari chatting Aplikasi Facebook dan dapat digunakan untuk App Switcher di iOS 7 dan iOS 8.
 


Tweak ini berguna untuk Multitasking, yaitu untuk menjalankan aplikasi lain pada background, jika anda menjalankan lebih dari satu aplikasi tanpa menutup aplikasi yang lain, maka anda tidak perlu lagi kembali pada layar utama atau Home Screen, uniknya dari tweak ini adalah jika biasanya anda mendapati sebuah aplikasi yang berjalan dibackground dengan tampilan multi swipe, namun dengan tweak ini aplikasi yang berjalan akan tampak secara transparan pada background.

Anda dapat memindahkan aplikasi satu yang berjalan pada aplikasi yang lain hanya dengan mengetuk icon yang tampak aktif pada background, kelebiha tweak ini adalah tidak menghalangi pandangan anda, secara aplikasi yang berjalan pada background dapat anda lihat seperti menjadi tumpukan dalam satu kesatuan namun terlihat transparant.

Tweak ini bisa anda atur sendiri untuk menyesuaikan tingkat transparansi yang sesuai juga menurut jarak pandang anda. Berikut Video dari Tweak AppHeads :



Jika anda menyukai tweak ini, bisa anda dapatkan melalui Cydia dari repo BigBoss yang dibanderol dengan harga $4.99, tentunya bagi anda yang sudah menggunakan iOS 7 dan 8 dalam kondisi Jailbreak.

0 Response to ""AppHeads" Tweak Multitasking untuk iOS 7 dan 8"

Post a Comment

wdcfawqafwef