Android L 5.0, Versi Android Terbaru Resmi Diperkenalkan - Google telah memberikan preview seri Android terbaru yang disebut sebagai Android L dalam event Google I/O 2014 beberapa waktu lalu. Pada update kali ini, ada lebih dari 5000 API untuk para developer dan semuanya sudah bisa dinikmati per-tanggal 25 Juni 2014.
Di Android versi L yang katanya merupakan 'Lollipop', Google lebih memfokuskan pada sisi desain dan performa. Dari segi performa, Android L sudah mensupport prosesor 64 bit dan juga Android L memiliki runtime, grafis dan daya tahan baterai yang lebih baik dibanding Android versi sebelumnya.
Perlu diketahui bahwa dalam tiga tahun terakhir ini Google hanya merilis update minor dimulai dari Android Ice Cream Sandwich 4.0.x hingga KitKat 4.4.x. Berbeda pada update kali ini dimana Android L 5.0 merupakan update mayor yang bisa dipastikan akan membawa banyak sekali fitur-fitur baru didalamnya.
Secara garis besar, berikut beberapa hal yang wajib Anda ketahui soal Android L 5.0 a.k.a Lollipop.
- Desain interface baru
Salah satu perubahan yang paling mencolok pada Android L adalah desain. Bisa jadi mungkin tidak Android saja tetapi beberapa produk Google lain juga akan mendapatkan interface semacam ini.
Desain Android L secara keseluruhan mengusung tampilan minimalist. Anda hanya akan melihat tampilan flat, susunan-susunan warna yang lebih banyak dan menyenangkan di interface terbaru tersebut.
Alasan desain minimalist dipilih, mungkin karena desain semacam ini sedang digandrungi di era sekarang. Walaupun terkesan datar, namun modern.
Desain flat minimalist akan sangat melekat di Android L mulai dari bagian statusbar, navbar, icon, dan juga UI aplikasi system.
- Peningkatan fungsionalitas
Selain desain, pada sisi user experience juga banyak mengalami peningkatan, sesuai dengan yang dikatakan diatas bahwa update ini merupakan update mayor.
Diantaranya :
- Peningkatan searching yang lebih powerful menggunakan Google Search
- Desain baru menu Recent Apps, dengan gaya mirip water fall rata tengah ditambah preview app yang besar
- Peningkatan fungsi Notification, lebih interactive dengan penambahan di bagian Lockscreen
- Dan masih banyak lagi peningkatan yang lain
- Android L dapat terhubung kemana saja
Hal penting lain dalam event Google I/O 2014, Google tengah serius memberikan kesadaran dari yang sebelumnya terhadap pentingnya teknologi dalam kehidupan di masa depan.
Konsepnya mereka ingin segala sesuatu dapat dikerjakan dengan mudah dan saling terhubung satu sama lain, seperti keterkaitan antara smartphone dengan smartwatch. Dengan dukungan smartwatch, kini smartphone berbasis Android L bisa dengan mudah mem-by-pass lockscreen tanpa harus menggeser pattern ataupun kode yang itu membutuhkan banyak waktu.
Google juga memiliki keinginan untuk membangun 'smart connected home'. Istilahnya, dengan menggunakan Android maka berbagai device bisa saling berhubungan, seperti bermain game di smartphone lalu diteruskan melalui Android TV ataupun juga Chromebook, bermain musik, melihat video dari device lain, dan lain sebagainya.
Kelihatannya memang terdengar asing tapi yakinlah Anda akan mengetahuinya kelak.
Android L menjadi salah satu update terbesar yang pernah dilakukan oleh Google dalam kurun waktu 6 tahun. Mereka berhasil menerapkan sejumlah tweak dan perbaikan di berbagai sisi sejauh ini.
Untuk para pengembang, firmware Android L sudah dibagikan tanggal 26 Juni kemarin. Namun bagi para konsumen, butuh waktu beberapa bulan lagi untuk dapat menikmatinya secara masal.
Konsepnya mereka ingin segala sesuatu dapat dikerjakan dengan mudah dan saling terhubung satu sama lain, seperti keterkaitan antara smartphone dengan smartwatch. Dengan dukungan smartwatch, kini smartphone berbasis Android L bisa dengan mudah mem-by-pass lockscreen tanpa harus menggeser pattern ataupun kode yang itu membutuhkan banyak waktu.
Google juga memiliki keinginan untuk membangun 'smart connected home'. Istilahnya, dengan menggunakan Android maka berbagai device bisa saling berhubungan, seperti bermain game di smartphone lalu diteruskan melalui Android TV ataupun juga Chromebook, bermain musik, melihat video dari device lain, dan lain sebagainya.
Kelihatannya memang terdengar asing tapi yakinlah Anda akan mengetahuinya kelak.
- Android L membawa banyak peningkatan performa
Android L menjadi salah satu update terbesar yang pernah dilakukan oleh Google dalam kurun waktu 6 tahun. Mereka berhasil menerapkan sejumlah tweak dan perbaikan di berbagai sisi sejauh ini.
Untuk para pengembang, firmware Android L sudah dibagikan tanggal 26 Juni kemarin. Namun bagi para konsumen, butuh waktu beberapa bulan lagi untuk dapat menikmatinya secara masal.
0 Response to "Android L 5.0, Versi Android Terbaru Resmi Diperkenalkan"
Post a Comment