GPS Tracker
InfoTech Review.com - Global Positioning System atau GPS, sistem menentukan letak lokasi di permukaan bumi dengan bantuan sinyal satelit. Dan GPS Tracker atau GPS Tracking dalam bahasa Indonesia GPS pelacak. GPS Tracking menurut Wiki adalah teknologi dengan AVL (Automated Vehicle Locater) yang memungkinkan pengguna untuk melacak posisi kendaraan, armada ataupun mobil dalam keadaan Real-Time. GPS Tracking memanfaatkan kombinasi teknologi GSM dan GPS untuk menentukan koordinat sebuah objek, lalu menerjemahkannya dalam bentuk peta digital. GPS Tracker tersedia di aplikasi Android. Tanpa harus membeli GPS gadget atau GPS Tracker yang banyak ditawarkan di toko eletronik. Dengan modal smartphone Android dengan GPS tersedia di dalamnya Anda sudah bisa memiliki GPS Tracker Aplikasi Pelacak di Android.Fungsi GPS Tracker
Anda bisa menginstal atau memasang aplikasi GPS tracker ini di Android Anda dan juga keluarga Anda untuk memantau keberadaan posisi keluarga Anda. Begitu juga dengan kenderaan Anda yang memiliki GPS bisa Anda pantau melalui GPS Tracker dari Android.Sebenarnya fungsi GPS tracker atau GPS Tracking digunakan oleh Departemen Pertahanan Amerika Serikat yang tentunya untuk pertahanan. Sekarang fungsi GPS Tracker bisa membantu Anda untuk melacak keberadaan keluarga Anda dimana berada. berikut fungsi GPS Tracker;
1. Untuk Kepentingan Pertahanan Suatu negara
2. Untuk melacak keberadaan kenderaan, Handphone agar jika terjadi pencurian Anda bisa mengetahui dimana letak posisi kenderaan Anda secara real time
3. Menjaga dan memantau keberadaan keluarga Anda dari posisi mereka melalui smartphone Android GPS, ini sangat penting karena Anda bisa menjaga keamanan keluarga Anda dari tindakan kriminal, terutama Anak, Istri dan keluarga dekat, baik dalam kehidupan sehari-hari maupun selama perjalanan liburan. Dan masih banyak fungsi GPS Tracker .
Aplikasi Android Gratis Untuk GPS Tracker
Ada 3 rekomendasi Infotech untuk Aplaiksai GPS Tracking di Android1. Family Locator Life360 Download di GooglePlay
Aplikasi ini sangat cocok untuk tracking keluarga, aplikasi ini dipasang disetiap smartphone Android anggota keluarga agar mudah untuk mengotrol dan memantaunya, melalui aplikasi ini Anda juga bisa ngobrol langsung dari aplikasi ini kepada anggota keluarga Anda. dan bisa melacak keberadaan smartphone yang dicuri.
2. GPS Tracking Pro Download di GooglePlay
Sama juga fungsinya dengan aplikasi pertama, untuk memantau keberadaan keluarga dari jauh, baik kakek nenek yang sudah tua, Ibu bapak yang sudah tua, Anak-anak kita saat pergi keluar rumah dan memantau langsung dari aplikasi ini
3. Realtime GPS Tracker Download di GooglePlay
Aplikasi ini mudah digunakan dan fungsinya sama dengan Aplikasi diatas, di aplikasi Realtie GPS tracker Anda bisa memantau kenderaan keluarga Anda, baik posisi melalui peta, kecepatan, dan arah. ini semua bisa Anda dapatkan jika Anda menginstal aplikasi Android GPS Tracker ini
Terkadang tracking dengan GPS memang bisa mengganggu privasi seseorang, namun jika GPS Tracker kita gunakan untuk keluarga kita, demi kebaikan, tidak ada salahnya untuk menggunakan Aplikasi GPS Tracker di Android untuk memantau anak-anak kita dari tindakan kriminal, memantau orang tua, istri dan suami, dan memantau di saat emergency terjadi atau hal-hal yang tidak diinginkan maka kita dengan mudah untuk melaporkan ke pihak berwajib. Aplikasi ini diinstal disetiap android smartphone anggota keluarga Anda, agar bisa saling memantau keberadaan mereka sat sama lainnya.
Baca juga tips memilih aplikasi Android
0 Response to "GPS Tracker Aplikasi Gratis Pelacak di Android "
Post a Comment