Resep Meringankan Performa Android

Resep Meringankan Performa Android - Jujur saja ini saya beberkan, selama kurang lebih lima bulan saya mengurus blog ini kebanyakan dari mereka yang berkunjung mengalami problema dengan android masalah performa. Memang tidak bisa dipungkiri itu wajar device android terdahulu (sekitar tahun 2010an) belum memiliki spesifikasi seheboh android jaman sekarang. Disisipi processor dengan clock 600 MHz beserta RAM 200 MB pun sudah lumayan untuk android dimasanya itu.

Android Benchmark
Android Benchmark
Untuk pemiliki android sekelas Samsung Galaxy SIII seharusnya tidak harus mengeluhkan soal performa lah ya? Mengingat spec nya gahar banget. Android jaman sekarang ada yang memiliki processor dual-core, bahkan quad-core. Tapi masih ada juga dan bila disurvey bahkan tidak sedikit yang mengalami masalah seperti itu. Ada salah satu komentar yang saya kutip, katanya ia memiliki Galaxy SIII sering ngehank, katanya RAM nya kurang gede soalnya buat main game sering ngadat, padahal temennya punya Galaxy Mini enak buat main game. Harusnya kan sebaliknya. Galaxy Mini itu ponsel android jaman purba sedangkan Galaxy SIII ponsel abad 21.

Beberapa waktu ini saya sering coba-coba manakah aplikasi & tweaks yang benar-benar manjur untuk X10 Mini saya. Saya memakai custom rom Jelly Bean Mini Project Stable 4 buatan Stelios @XDA yang baru rilis bulan mei akhir kemarin. Memang ROM ini lumayan berat (penyakit kebanyakan rom jelly bean), kasusnya sering ngehank sampai ngefreeze karena sangat low memory. Memakai tweaks semacam SuperCharger atau tweaks yang cara eksekusinya lewat Terminal Emulator itu saja pun tidak cukup. Akhirnya saya berusaha untuk melancarkan performanya dan kini sudah agak mendingan. Sudah hampir 23 jam aktif & belum saya reboot sama sekali.

Performa yang ringan, untuk saya pribadi ciri-cirinya muat dimasuki seluruh aplikasi wajib di android khususnya aplikasi sosial seperti LINE, Instagram, WeChat, Whatsapp, Opera Mini dan juga FriendCaster.

Berikut Resep Meringankan Performa Android yang sudah berhasil melumpuhkan Jelly Bean Mini Project Stable 4.

Pimp My ROM
Bila anda pembaca setia blog ini, anda mungkin tahu apa itu Pimp My ROM. Pimp My ROM (pimpmyrom.org) adalah sebuah aplikasi yang memperbolehkan kita menambahkan berbagai macam tweaks untuk meningkatkan performa android kita dengan mudah seperti tweaks mods, hacks, improvement, internet, semuanya tergabung menjadi satu didalam aplikasi tersebut.

Pimp My Rom bisa diaplikasikan ke segala macam ROM dan berbagai jenis device android. Cara penggunaannya kita tinggal pilih ini pilih itu semau kita dan aplikasi akan menjalankan tugasnya secara otomatis. Jadi kita tidak perlu edit manual seperti Tips Menstabilkan HSDPA dan Menambah Kecepatan Internet Android yang mana kita harus mengaplikasikan sendiri script nya dengan resiko bootloop atau error dan semacamnya. Syaratnya hanya satu. Ponsel android anda sudah harus diroot.

(Klik judul diatas untuk referensi lebih lanjut mengenai Pimp My ROM)

Bagi anda yang mengalami handheld android sering reboot sendiri, layar hitam, layar blank, lag, error kini saatnya anda membuang jauh-jauh itu semua.

Seeder memberikan kinerja terbaik bagi pengelolaan ram android anda. Memiliki beberapa profil performance diantaranya Light, Moderate, dan Agressive. Masing-masing dari profil tersebut mengontrol seberapa sering rngd bekerja. Konfigurasi default (Light) sangat cocok untuk digunakan untuk keperluan sehari-hari. Sedangkan Moderate dan Agressive memberikan performa yang luar biasa (dimana rngd lebih sering bekerja karena durasi 'wake' nya lebih cepat) namun disisi lain dapat mempengaruhi masa pakai baterai (baterai menjadi cepat terkuras walaupun hanya sedikit sedikit).

(Klik judul diatas untuk referensi lebih lanjut mengenai Seeder)

Rakun Optimizer adalah sebuah aplikasi android yang lumayan kecil ukurannya dimana script Supercharger V6 disisipkan kedalam Rakun Optimizer dengan sedikit modifikasi oleh pengembangnya (Maxiandroid) ditambah tampilan UI yang friendly supaya mudah pengaplikasiannya.

Keunggulannya,
  1. Rakun optimizer secara otomatis mendeteksi hardware perangkat anda kemudian memasukan optimizer sesuai dengan perangkat anda, sehingga anda tidak perlu lagi bingung memilih parameter yang terkadang jika salah memilih preset maka akan menyebabkan hardbrick/bootloop atau system tidak stabil. Rakun optimizer memberi kemudahan tersebut
  2. Kinerja perangkat akan meningkat antara 10-30%, baterai akan sedikit lebih irit (dengan pemakaian yang sama) disebabkan pemakaian energi dari baterai yang berlebih diakhiri
  3. Pemakaian cukup mudah dengan sekali klik saja
  4. Compatible/support dengan hampir sebagian besar ROM (dari donut hingga ICS bahkan Jelly Bean * sudah ditest *) maupun custom rom, dan sebagian besar perangkat
(Klik judul diatas untuk referensi lebih lanjut mengenai Rakun Optimizer)

RAM Manager Pro
Sebelumnya belum pernah saya mereview aplikasi ini. RAM Manager Pro, sebuah aplikasi buatan Juwe yang fungsinya mengoptimalkan RAM dari semua perangkat android dan meningkatkan kinerja di semua titik. RAM Manager Pro telah teruji tingkat keseimbangan RAM nya dengan hasil terbaik yang membuat sistem anda akan bekerja secepat mungkin.

Bagi saya RAM Manager Pro aplikasi RAM Tools yang paling bagus. Pernahkah anda membaca tips Menambah RAM dan Mempercepat Performa Android? Disana ada salah satu steps yang diharuskan menambah file juweramscript kedalam Init.D. Kalau boleh jujur, juweramscript tersebut merupakan salah satu bagian dari RAM Manager Pro.

Silahkan download RAM Manager Pro disini atau anda bisa langsung masuk ke Google Play dan mendownload RAM Manager Pro dengan harga $2.04 saja.

zRam
Anda tahu apa itu zRam? zRam itu semacam virtual memory atau lebih mengarah ke Swap. Untuk lebih jelasnya cari referensinya di Google. Bagi pengguna custom rom menu zRam pasti ada. Letaknya didalam Performance. Untuk zRam, rubah dari default 18% ke 26%.

Pada dasarnya sebagai RAM cadangan, virtual memory sangat membantu disisi kinerja android. Virtual memory menjadi space kedua setelah RAM internal sudah tidak kuat menjalankan pekerjaannya.

Itulah Resep Meringankan Performa Android versi terbaru dari saya. Ada baiknya anda juga membaca resep saya yang lain di kategori Modding. Jadikan artikel ini sebagai wawasan baru dalam mengembangkan performa android anda, bila sekiranya bermanfaat silahkan digunakan atau bila sebaliknya saya mohon maaf, karena disini saya hanya ingin memberikan sedikit pengetahuan kepada anda semua bukan untuk menjerumuskan.

Baca bagian daftar isi untuk tutorial menarik lainnya dan silahkan masuk ke page Curhat Android untuk bertanya/berdiskusi soal android.

0 Response to "Resep Meringankan Performa Android"

Post a Comment

wdcfawqafwef