Salah satu yang membuat tidak nyaman menggunakan keyboard adalah kalau ukurannya kecil atau dipenuhi dengan tombol(key) yang tidak kita perlukan ataupun tidak tepat posisinya.
Jika anda ingin menon-aktifkan salah satu tombol(key) dikeyboard atau mengganti fungsinya, anda dapat menggunakan aplikasi dari randyrants.com yaitu SharpKeys.
SharpKeys adalah aplikasi untuk me-remap (mengatur pemetaan) tombol keyboard dengan bekerja pada Registry Windows. Hingga sampai sekarang sudah mendukung 140 pemetaan.
Cara menggunkannya yaitu:
> Download SharpKeys dariRandyRants.com
> Open SharpKeys.exe, akan muncul jendela Welcome dan Klik OK.
> Untuk Membuat atau mengatur keyboard silahkan klik Add dan akan muncul jendala SharpKeys: Add New Key Mampping.
> Pilih Key yang anda ingin atur di bagian "Map this key (From key):" atau klik tombol Type Key dan tekan salah satu Key (yang ingin anda atur), selanjutnya anda dapat memilih perintah(action) yang anda inginkan dibagian "To this key (To key):"
> Kalau sudah klik OK kemudian Close dan SharpKeys akan menanyakan anda untuk memperbaharui registry, jika sudah yakin klik Yes kemudian OK.
0 Response to "SharpKeys 3.0"
Post a Comment